Penyakit Kelainan Darah

Darah merupakan salah satu komponen vital dalam tubuh manusia yang berperan sebagai sistem transportasi untuk mengangkut oksigen, nutrisi, dan sistem pertahanan tubuh. Terdapat beberapa kelainan darah yang bisa membuat seseorang mengalami kondisi kesehatan tertentu, dari ringan hingga berat. Apa saja?

FAQ

Apa itu kelainan darah?

Icon Chevron

Kelainan darah adalah kondisi ketika sesuatu di dalam darah Anda tidak bertindak sebagaimana mestinya. Beberapa kelainan darah mungkin terjadi karena faktor genetik, sedangkan lainnya bisa merupakan efek dari penyakit lain, obat-obatan, atau bahkan makanan yang Anda konsumsi.

Pelajari Lebih Jauh:

Kelainan Darah

Apa saja jenis kelainan darah?

Icon Chevron

Ada beragam jenis kelainan darah, beberapa di antaranya mungkin kronis atau yang terjadi seumur hidup tetapi tidak memengaruhi masa hidup Anda, sedangkan lainnya mungkin jinak dan dapat sembuh dengan sendirinya. Meski begitu, kanker darah dan penyakit sel sabit tergolong sebagai kelainan darah yang serius. Beberapa jenis kelainan darah meliputi: anemia, hemofilia, leukositosis, polisitemia vera, penyakit sel sabit, thalasemia, dan penyakit Von Willebrand.

Apa itu monosit?

Icon Chevron

Monosit adalah jenis sel darah putih yang ditemukan di dalam darah dan jaringan. Tugasnya, yaitu untuk menemukan dan menghancurkan kuman, seperti virus, bakteri, jamur, dan protozoa serta menghilangkan sel yang terinfeksi. Mereka juga membantu mengobati luka dan mencegah infeksi.

Apa itu hematologi?

Icon Chevron

Hematologi adalah ilmu yang mempelajari tentang fisiologi darah. Bidang ilmu ini mempelajari tentang masalah terkait darah, termasuk penyebab, prognosis, pengobatan, dan pencegahan penyakitnya. Hematologi mengaitkan hal-hal tersebut dengan bagian lain dalam tubuh, seperti sel darah merah, sel darah putih, trombosit, pembuluh darah, sumsum tulang, kelenjar getah bening, limpa, dan protein-protein yang berperan dalam perdarahan dan pembekuan darah.

Temukan lebih banyak topik Penyakit Kelainan Darah